Pertemuan Ilmiah 24th Ground Round Musculoskeletal Tumor resmi digelar di Hotel Santika Premiere Padang, Jumat (14/2). Pertemuan ilmiah yang berlangsung hingga besok (15/2) ini menjadi wadah komunikasi yang hollistik dari bidang Onkologi Muskuloskeletal yang melibatkan antusiasme dari bidang Ortopedi, Patologi Anatomi dan Radiologi.
Dalam pertemuan itu, Direktur Utama RSUP Dr. M Djamil Dr. dr. Dovy Djanas, Sp.OG, KFM, MARS, FISQua turut menghadiri, memberikan sambutan dan melakukan pengguntingan pita pembukaan booth stan. Selain Dirut, juga hadir Dekan Fakultas Kedokteran Universitas Andalas Dr. dr. Sukri Rahman, Sp.THT-BKL, Subsp Onk (K), FACS, FFSTED, Ketua PERTUMSI Prof. Dr. dr. Achmad Fauzi Kamal, Sp.OT (K).
Kemudian Perwakilan PA Prof. dr. Salmiah Agus, Sp.PA, Subsp. S.M (K), dan Radiologi Prof. Dr. Rosy Setiawati, Sp.Rad (K). Ketua PABOI Cabang Sumbar dr. Hermansyah, Sp.OT (K) dan Ketua Panitia dr. Almu Muhammad, Sp.OT (K), Subps. Onk. Ort.R (K).
“Selama 24 tahun, Grand Round ini telah menjadi wadah yang berharga bagi para profesional medis di bidang ortopedi, onkologi, dan bidang terkait lainnya untuk berbagi pengetahuan, pengalaman, dan inovasi terbaru dalam penanganan tumor muskuloskeletal. Hal ini penting mengingat kompleksitas penyakit ini yang membutuhkan pendekatan multidisiplin yang komprehensif,” kata Direktur Utama RSUP Dr. M Djamil Dr. dr. Dovy Djanas, Sp.OG, KFM, MARS, FISQua saat memberikan sambutan.
Ia mengatakan tema Grand Round tahun ini yang berfokus pada peningkatan pemahaman dan kerja sama dalam penanganan tumor muskuloskeletal serta memberikan kontribusi nyata kepada masyarakat melalui pengabdian masyarakat, sangat relevan dengan tantangan yang dihadapi saat ini. “Tingginya angka kejadian tumor muskuloskeletal menuntut kita untuk terus berupaya meningkatkan kualitas diagnosis, terapi, dan rehabilitasi pasien. Kerja sama yang erat antar tenaga kesehatan, peneliti, dan berbagai pihak terkait krusial untuk mencapai hasil yang optimal,” tegasnya.
Ia mengatakan pertemuan ini tidak hanya menjadi wadah untuk meningkatkan pemahaman dalam penanganan tumor muskuloskeletal. Akan tetapi juga memperkuat kolaborasi antara tenaga medis, akademisi, dan berbagai pihak yang berkepentingan.
“Melalui kegiatan ini, diharapkan kita dapat terus meningkatkan kompetensi serta menemukan solusi inovatif dalam menghadapi tantangan di bidang musculoskeletal oncology,” harap Dovy.
RSUP Dr. M. Djamil, sebutnya, sebagai rumah sakit rujukan regional berkomitmen untuk mendukung kegiatan ini. “Kami berharap Grand Round ini dapat menghasilkan rekomendasi dan strategi yang konkret untuk meningkatkan kualitas penanganan tumor muskuloskeletal di Sumatera Barat dan sekitarnya. Semoga kegiatan pengabdian masyarakat yang akan dilaksanakan dapat memberikan manfaat yang signifikan bagi masyarakat yang membutuhkan,” harapnya.
Dekan Fakultas Kedokteran Universitas Andalas Dr. dr. Sukri Rahman, Sp.THT-BKL, Subsp Onk (K), FACS, FFSTED mengatakan ini merupakan rasa tanggung jawab PERTUMSI untuk memberikan pelayanan terbaik untuk masyarakat. Bagaimana mendeteksi awal tumor di daerah muskuloskeletal. Khusus untuk acara ini sekalipun tumor sudah mencapai anastasis. “Tetap saja berharap pasien mendapatkan pelayanan terbaik,” harapnya.
Sementara Ketua PERTUMSI Prof. Dr. dr. Achmad Fauzi Kamal, Sp.OT (K) mengatakan berbagai rangkaian kegiatan diadakan selama 24th Grand Round 24th Ground Round Musculoskeletal Tumor dilangsungkan. Yakni general symposium, national clinicopathologic conference. “Kemudian scientific poster visualizatio, symposium and workshop for general practitioner dan community services,” tukasnya. (*)