Peringatan Hari Tanpa Tembakau Sedunia 2023

RSMDJ, – Dalam rangka memperingati Hari Tanpa Tembakau Sedunia yang jatuh pada tanggal 31 Mei setiap tahunnya, Departemen Pulmonologi dan Civitas Akademik Pulmonologi dan Kedokteran Respirasi Fakultas Kedokteran Unand/RSUP Dr M Djamil Padang mengadakan sebuah acara yang bertujuan untuk mengedukasi masyarakat tentang bahaya rokok dan pentingnya menjaga kesehatan paru-paru.

Acara peringatan yang dilaksanakan di taman poliklinik RSUP Dr M Djamil Padang ini dihadiri oleh Direktur Utama RSUP Dr M Djamil Padang Dr. dr. Dovy Djanas, SpOG KFM MARS, Plt. Direktur Pelayanan Medik, dr . Rose Dinda Martini , Sp.PD – KGER , FINASIM, para tenaga medis, mahasiswa kedokteran, serta masyarakat umum yang tertarik untuk mengetahui lebih lanjut tentang dampak negatif tembakau terhadap kesehatan.

Dalam sambutannya, Dr. dr. Dovy Djanas, SpOG KFM MARS, mengungkapkan pentingnya kesadaran akan bahaya rokok bagi kesehatan. Ia menyoroti fakta bahwa rokok merupakan penyebab utama berbagai penyakit paru-paru. Kemudian beliau berharap semoga kedepan akan lebih banyak orang yang tidak merokok lagi.

“Kita Berharap semoga dalam 24 jam kedepan minimal sudah ada orang-orang yang tidak merokok lagi” ujarnya.

Seiringan dengan hal tersebut beliau juga menyinggung terkait tema acara yaitu “Kita Butuh Makanan, Bukan Tembakau”.

“Mudah-mudahan dengan kegiatan peringatan hari tanpa tembakau sedunia ini kita bias mengambil maknanya kita butuh makanan bukan tembakau dan semoga khusus di lingkungan RSUP Dr M Djamil Padang tidak ada lagi yang merokok” tutupnya.

Selain itu, acara ini juga menampilkan berbagai kegiatan edukatif dan interaktif. Para peserta dapat mengikuti sesi seminar tentang bahaya rokok dan upaya pencegahan yang bisa dilakukan. Sejumlah spesialis pulmonologi dan dokter ahli kesehatan paru-paru memberikan penjelasan secara detail mengenai kerugian merokok dan cara menghentikan kebiasaan tersebut.

Tidak hanya itu, ada juga penampilan drama musikal yang dilakoni oleh Civitas Akademik Pulmonologi dan Kedokteran Respirasi Fakultas Kedokteran Unand dan foto booth yang disediakan oleh panitia untuk berfoto dan mengikuti kuis berhadiah bagi peserta yang terpilih yang memposting fotonya di Instragam dan men-tag akun Instagram pulmonologi.

(RSMDJ/RizkiRasyidi)

Berita

Leave a Reply

Your email address will not be published.

You may use these HTML tags and attributes: <a href="" title=""> <abbr title=""> <acronym title=""> <b> <blockquote cite=""> <cite> <code> <del datetime=""> <em> <i> <q cite=""> <s> <strike> <strong>

WeCreativez WhatsApp Support
Jam Layanan Informasi : Senin s/d Kamis jam 07.45 wib s/d 16.15 Istirahat jam 12.00 wib s/d 13.00 wib Jumat 07.45 wib s/d 16.45