RSUP Dr. M. Djamil Terima Kunjungan Ombudsman RI Perwakilan Sumbar

RSUP Dr. M. Djamil menerima kunjungan  Ombudsman RI Perwakilan Sumatera Barat di Ruang Rapat Direksi, Selasa (18/2). Kunjungan tersebut dalam rangka silaturahmi sekaligus upaya peningkatan kualitas pelayanan publik di rumah sakit.

Direktur Utama RSUP Dr. M. Djamil Dr. dr. Dovy Djanas, Sp.OG, KFM, MARS, FISQua yang menerima kunjungan tersebut mengatakan RSUP Dr. M. Djamil merupakan salah satu layanan publik tentu banyak hal yang dilakukan agar layanan publik tersebut dapat berjalan dengan baik. “Tentunya kepuasan masyarakat atau pasien menjadi tolok ukur apakah sudah berjalan sesuai dengan standar operasional prosedur yang telah dilakukan,” sebutnya.

Turut dihadiri Direktur Medik dan Keperawatan Dr. dr. Bestari Jaka Budiman, Sp.THT-KL (K), Direktur Perencanaan dan Keuangan Luhur Joko Prasetyo dan manajemen. Sementara dari Ombudsman dihadiri Kepala Ombudsman RI Perwakilan Sumbar Adel Wahidi beserta jajaran.

Ia mengatakan di tahun 2024 lalu telah dilakukan berbagai hal terkait dengan layanan kepada pasien yang dilakukan sesuai standar. Tapi tentunya RSUP Dr. M. Djamil sebagai rumah sakit rujukan di wilayah Sumatera Bagian Tengah dengan kompleksitas yang tinggi tentu juga menjadi tantangan tersendiri.

“Bagaimana harapan masyarakat tentu harus dipenuhi. Tentunya kami harus terus berbenah. Bagaimana nanti harapan dari masyarakat itu bisa kami wujudkan terkait dengan layanan kesehatan yang terus menerus secara berkesinambungan dan tidak terlepas dari SOP yang telah dibuat,” tuturnya.

Ia mengungkapkan atas kerja keras seluruh civitas hospitalia, RSUP Dr. M. Djamil meraih empat penghargaan dari Kementerian Kesehatan RI atas capaian kinerja di tahun 2024. Di samping keberadaan rumah sakit ini juga terus mendapatkan dukungan dari seluruh stakeholders terkait.

“Ini tentunya menjadi semangat bagi kami untuk bisa melakukan kegiatan-kegiatan yang tentunya ini menjadi harapan untuk bisa kita wujudkan bersama,” harap Dovy.

Sementara Kepala Ombudsman RI Perwakilan Sumbar Adel Wahidi mengatakan Ombudsman turut menjadi saksi yang merasakan dinamika RSUP Dr. M. Djamil yang terus berkembang. Dibuktikan dengan berbagai penghargaan yang telah ditoreh rumah sakit ini. “Alhamdulillah kami secara pribadi atau kelembagaan dapat melihat bagaimana RSUP Dr. M. Djamil terus berdinamika dan berkembang,” ucapnya.

Ia mengatakan pelayanan publik ini tidak terlepas dari aduan. Kita mesti melihat komplain tersebut sebuah nutrisi. Karena dengan pengolahan pengaduan ini kita mendapat masukan dan terus berkembang. “Makanya dua tugas kami di Ombudsman. Pertama aduan penyelenggaraan pelayanan publik dan kedua berkaitan dengan pencegahan atau maladministrasi,” ungkap Adel.

Ia menyarankan agar RSUP Dr. M. Djamil terus membuka diri untuk mendapatkan komplain atau pengaduan dari masyarakat. Sehingga dari situ kita tahu kebaikan-kebaikan yang bisa dilakukan.

“Kami juga mempunyai kompetensi pada tata kelola layanan. Ke depan nantinya bisa membuka ruang bersama-sama bagaimana kami bisa ikut berkontribusi di dalam tata kelola layanan. Misalnya dalam pengaduan di rumah sakit apa yang masih kurang diperbaiki. Agar kapasitas penanganan pengaduan kita semakin baik,” harap Adel. (*)

Berita

Leave a Reply

Your email address will not be published.

You may use these HTML tags and attributes: <a href="" title=""> <abbr title=""> <acronym title=""> <b> <blockquote cite=""> <cite> <code> <del datetime=""> <em> <i> <q cite=""> <s> <strike> <strong>

WeCreativez WhatsApp Support
Jam Layanan Informasi : Senin s/d Kamis jam 07.45 wib s/d 16.15 Istirahat jam 12.00 wib s/d 13.00 wib Jumat 07.45 wib s/d 16.45