HKN ke-60, RSUP Dr M Djamil Berpartisipasi dalam Festival Inovasi Kesehatan Kemenkes

RSUP Dr M Djamil ikut berpartisipasi dalam Festival Inovasi Kesehatan yang diselenggarakan oleh Kementerian Kesehatan RI. Festival dalam rangka Hari Kesehatan Nasional ke-60 itu berlangsung di Jakarta Convention Center (JCC) Hall A dan B, Jakarta, sejak Kamis (7/11) sampai Sabtu (9/11).

Diketahui festival tersebut bertemakan Leveraging Local Resources “From Nature Nurture The Future”. Selain pameran inovasi farmasi dan alat kesehatan, juga diadakan talkshow kesehatan, international conference, pemeriksaan kesehatan, pemberian penghargaan insan kesehatan. Kemudian music performance, business matching dan immersive serta interactive area.

Dalam festival tersebut, rumah sakit rujukan di Sumatera Bagian Tengah ini berpartisipasi dalam pameran inovasi farmasi dan alat kesehatan. Stan rumah sakit itu berlokasi di area A booth no 17 di Hall A JCC.

Para pengunjung stan RSUP Dr M Djamil mendapatkan informasi tentang pahlawan kesehatan Mohammad Djamil MPH DPH Datuk Rangkayo Toeo, layanan unggulan dan klinik Istano Pagaruyuang. Termasuk juga memperkenalkan makanan khas Sumatera Barat serta games menarik.

Berdasar pantauan, pada hari pertama booth RSUP Dr M Djamil ramai dikunjungi pengunjung. Tidak hanya kalangan umum, mahasiswa, instansi, komunitas kesehatan, juga turut dikunjungi perusahaan alat  kesehatan.

“RSUP Dr M Djamil turut serta mengikuti pameran kesehatan ini dengan mempromosikan layanan unggulan yang ada di rumah sakit ini,” kata Kepala Instalasi Promosi Kesehatan dan Pemasaran RSUP Dr M Djamil Saswita Kemala Dewi.

Ia mengatakan RSUP Dr M Djamil sebagai mitra dalam upaya kesehatan terhadap masyarakat, akan selalu berkomitmen serta berkontribusi penuh dalam mendukung pengembangan layanan kesehatan.

“Ini adalah salah satu kegiatan yang membantu promosi RSUP Dr M Djamil untuk meningkatkan pasien-pasien yang datang dan memperkenalkan layanan-layanan apa saja yang ada di rumah sakit vertikal Kementerian Kesehatan ini,” tuturnya.(*)

Berita

Leave a Reply

Your email address will not be published.

You may use these HTML tags and attributes: <a href="" title=""> <abbr title=""> <acronym title=""> <b> <blockquote cite=""> <cite> <code> <del datetime=""> <em> <i> <q cite=""> <s> <strike> <strong>

WeCreativez WhatsApp Support
Jam Layanan Informasi : Senin s/d Kamis jam 07.45 wib s/d 16.15 Istirahat jam 12.00 wib s/d 13.00 wib Jumat 07.45 wib s/d 16.45